Translate

25 Sep 2013

Pendalaman Alkitab, 24 September 2013, HARI TUHAN. Amos 5:18-20



HARI TUHAN. Amos 5:18-20.


5:18 Celakalah mereka yang menginginkan hari TUHAN! Apakah gunanya hari TUHAN itu bagimu? Hari itu kegelapan, bukan terang!
5:19 Seperti seseorang yang lari terhadap singa, seekor beruang mendatangi dia, dan ketika ia sampai ke rumah, bertopang dengan tangannya ke dinding, seekor ular memagut dia!
5:20 Bukankah hari TUHAN itu kegelapan dan bukan terang, kelam kabut dan tidak bercahaya?

Kalau kita mendengar kata hari Tuhan tentu terbayang bahwa hari itu adalah hari sukacita, sebab hari Tuhan adalah hari kedatangan-Nya.
Memang pada hari kedatangan-Nya nanti Tuhan akan menghakimi bangsa-bangsa di bumi ini, dan kita akan duduk bersama Dia untuk menghakimi manusia berdosa.
Seperti yang dikatakan Tuhan Yesus tntang PENGHAKIMAN terakhir.
Mat 25 : 31-40
25:31 "Apabila Anak Manusia datang dalam kemuliaan-Nya dan semua malaikat bersama-sama dengan Dia, maka Ia akan bersemayam di atas takhta kemuliaan-Nya.
25:32 Lalu semua bangsa akan dikumpulkan di hadapan-Nya dan Ia akan memisahkan mereka seorang dari pada seorang, sama seperti gembala memisahkan domba dari kambing,
25:33 dan Ia akan menempatkan domba-domba di sebelah kanan-Nya dan kambing-kambing di sebelah kiri-Nya.

25:34 Dan Raja itu akan berkata kepada mereka yang di sebelah kanan-Nya: Mari, hai kamu yang diberkati oleh Bapa-Ku, terimalah Kerajaan yang telah disediakan bagimu sejak dunia dijadikan.
25:35 Sebab ketika Aku lapar, kamu memberi Aku makan; ketika Aku haus, kamu memberi Aku minum; ketika Aku seorang asing, kamu memberi Aku tumpangan;
25:36 ketika Aku telanjang, kamu memberi Aku pakaian; ketika Aku sakit, kamu melawat Aku; ketika Aku di dalam penjara, kamu mengunjungi Aku.
25:37 Maka orang-orang benar itu akan menjawab Dia, katanya: Tuhan, bilamanakah kami melihat Engkau lapar dan kami memberi Engkau makan, atau haus dan kami memberi Engkau minum?
25:38 Bilamanakah kami melihat Engkau sebagai orang asing, dan kami memberi Engkau tumpangan, atau telanjang dan kami memberi Engkau pakaian?
25:39 Bilamanakah kami melihat Engkau sakit atau dalam penjara dan kami mengunjungi Engkau?
25:40 Dan Raja itu akan menjawab mereka: Aku berkata kepadamu, sesungguhnya segala sesuatu yang kamu lakukan untuk salah seorang dari saudara-Ku yang paling hina ini, kamu telah melakukannya untuk Aku.

Mengapa Amos mengatakan bahwa hari Tuhan itu adalah kegelapan, bukan terang! Tentu yang dimaksud Amos adalah bagi orang-orang yang ada disebelah kiri dari kursi pengadilan.

Tempat kegelapan: Tempat dimana para kambing-kambing itu dibuang
Mat 25:46
"Dan mereka ini akan masuk ke tempat siksaan yang kekal, tetapi orang benar ke dalam hidup yang kekal."

Bandingkan
Mat 25:30
“Campakkanlah hamba yang tidak berguna itu kedalam kegelapan yang paling gelap, disanalah akan terdapat ratap dan kertak gigi.”

Sebaliknya domba-domba itu akan melihat terang yang benderang, sebab dikota Yerusalem Baru tidak akan pernah ada malam (gelap) sebab Anak Domba itu telah menjadi lampunya, kemuliaan Allah meneranginya.

Wahyu 21:23-27
21:23 Dan kota itu tidak memerlukan matahari dan bulan untuk menyinarinya, sebab kemuliaan Allah meneranginya dan Anak Domba itu adalah lampunya.
21:24 Dan bangsa-bangsa akan berjalan di dalam cahayanya dan raja-raja di bumi membawa kekayaan mereka kepadanya;
21:25 dan pintu-pintu gerbangnya tidak akan ditutup pada siang hari, sebab malam tidak akan ada lagi di sana;
21:26 dan kekayaan dan hormat bangsa-bangsa akan dibawa kepadanya.
21:27 Tetapi tidak akan masuk ke dalamnya sesuatu yang najis, atau orang yang melakukan kekejian atau dusta, tetapi hanya mereka yang namanya tertulis di dalam kitab kehidupan Anak Domba itu.

Hari Tuhan itu kegelapan dan bukan terang, kelam kabut dan tak bercahaya. (Amos 5:20) Tentu ini bagi orang yang tidak percaya dan tidak mau bertobat. Sebab orang yang tidak percaya tidak akan lolos dari hukuman yang mengerikan ini.

Siapa yang mencoba untuk meluputkan diri keadaannya akan sama.
“Seperti seorang yang melihat seekor singa, berbalik dan berlari dengan kencang…….. tetapi dengan tiba-tiba berdiri didepan seekor beruang. Dan andaikata ia masih berhasil juga meluputkan diri dari beruang itu dan mencapai rumahnya, disana ia sangka sudah aman ……. karena capek berdiri, ia bersandar pada tembok dan ….. seekor ular berbisa yang tidak dilihatnya, memagut dia sehingga mati.(Amos 5:19)

Kalau begitu bukankah hari Tuhan itu kegelapan dan bukan terang, kelam kabut dan tidak bercahaya?
Suatu anggapan yang salah jika bangsa Israel yang mengatakan “bangsa pilihan Allah” lalu kemudian berpikir bahwa hari Tuhan itu bagi mereka adalah suatu kemenangan.

Orang Kristen sering kali beranggapan seperti orang Israel ini, bahwa hari Tuhan itu adalah suatu kemenangan.
Ingat! Apa yang dikatakan Yesus dari hal hari penghakiman; tidak semua orang Kristen dibawa didalam kemuliaan-Nya.
Bangsa Israel dihimbau sebelumnya agar mau mencari Tuhan, bertobat dan kembali kepada-Nya.
Amos 5:4-6
5:4 Sebab beginilah firman TUHAN kepada kaum Israel: "Carilah Aku, maka kamu akan hidup!
5:5 Janganlah kamu mencari Betel, janganlah pergi ke Gilgal dan janganlah menyeberang ke Bersyeba, sebab Gilgal pasti masuk ke dalam pembuangan dan Betel akan lenyap."
5:6 Carilah TUHAN, maka kamu akan hidup, supaya jangan Ia memasuki keturunan Yusuf bagaikan api, yang memakannya habis dengan tidak ada yang memadamkan bagi Betel.

Amos 5:14-15
5:14 Carilah yang baik dan jangan yang jahat, supaya kamu hidup; dengan demikian TUHAN, Allah semesta alam, akan menyertai kamu, seperti yang kamu katakan.
5:15 Bencilah yang jahat dan cintailah yang baik; dan tegakkanlah keadilan di pintu gerbang; mungkin TUHAN, Allah semesta alam, akan mengasihani sisa-sisa keturunan Yusuf.


Dalam Amos 5:15 dikatakan "....sisa-sisa keturunan Yusuf".
Mengapa dikatakan keturunan Yusuf? Sebab Yusuf ini lain dengan saudara-saudaranya, mereka jahat! Sedangkan Yusuf diberi kelebihan jubah yang begitu indah dan karunia mimpi.
Ini menggambarkan gereja Tuhan yang dihiasi dengan jubah kebenaran dan karunia-karunia rohani.
Kej 37:3
"Israel lebih mengasihi Yusuf dari semua anaknya yang lain, sebab Yusuf itulah anaknya yang lahir pada masa tuanya; dan ia menyuruh membuat jubah yang maha indah bagi dia."

Bandingkan
Yes 61:10
"Aku bersukaria di dalam TUHAN, jiwaku bersorak-sorai di dalam Allahku, sebab Ia mengenakan pakaian keselamatan kepadaku dan menyelubungi aku dengan jubah kebenaran, seperti pengantin laki-laki yang mengenakan perhiasan kepala dan seperti pengantin perempuan yang memakai perhiasannya."


Tuhan menaruh perhatian keturunan Yusuf
Kej 49:22-26
49:22 Yusuf adalah seperti pohon buah-buahan yang muda, pohon buah-buahan yang muda pada mata air. Dahan-dahannya naik mengatasi tembok.
49:23 Walaupun pemanah-pemanah telah mengusiknya, memanahnya dan menyerbunya,
49:24 namun panahnya tetap kokoh dan lengan tangannya tinggal liat, oleh pertolongan Yang Mahakuat pelindung Yakub, oleh sebab gembalanya Gunung Batu Israel,
49:25 oleh Allah ayahmu yang akan menolong engkau, dan oleh Allah Yang Mahakuasa, yang akan memberkati engkau dengan berkat dari langit di atas, dengan berkat samudera raya yang letaknya di bawah, dengan berkat buah dada dan kandungan.
49:26 Berkat ayahmu melebihi berkat gunung-gunung yang sejak dahulu, yakni yang paling sedap di bukit-bukit yang berabad-abad; semuanya itu akan turun ke atas kepala Yusuf, ke atas batu kepala orang yang teristimewa di antara saudara-saudaranya.

Yusuf disebut orang yang teristimewa diantara saudara-saudaranya.

Mungkin Tuhan semesta alam akan mengasihi keturunan Yusuf (Amos 5:15b)
Keturunan Yusuf: Manasye dan Efraim. Suku Manasye masuk dalam bilangan 12.000 orang yang masuk dalam bangunan inti tubuh Kristus 144.000 orang.
Wahyu 7:4-8
7:4 Dan aku mendengar jumlah mereka yang dimeteraikan itu: seratus empat puluh empat ribu yang telah dimeteraikan dari semua suku keturunan Israel.
7:5 Dari suku Yehuda dua belas ribu yang dimeteraikan, dari suku Ruben dua belas ribu, dari suku Gad dua belas ribu,
7:6 dari suku Asyer dua belas ribu, dari suku Naftali dua belas ribu, dari suku Manasye dua belas ribu,
7:7 dari suku Simeon dua belas ribu, dari suku Lewi dua belas ribu, dari suku Isakhar dua belas ribu,
7:8 dari suku Zebulon dua belas ribu, dari suku Yusuf dua belas ribu, dari suku Benyamin dua belas ribu.

Suku Dan tidak tercantum disitu digantikan dengan suku Manasye, karena Dan putra Yakub ini ketika diberkati oleh ayahnya, keluar kata-kata dari mulut Yakub bahwa suku Dan ini menjadi ular di jalan
Kej 49:17
"Semoga Dan menjadi seperti ular di jalan, seperti ular beludak di denai yang memagut tumit kuda, sehingga penunggangnya jatuh ke belakang."

Dan ini menjadi bayangan dari murid Yesus yang bernama Yudas Iskariot yang jatuh dijalan sesat, kemudian kedudukkannya digantikan oleh Matias.

IBADAH YANG DIBENCI TUHAN:
Amos 5:21-27
5:21 "Aku membenci, Aku menghinakan perayaanmu dan Aku tidak senang kepada perkumpulan rayamu.
5:22 Sungguh, apabila kamu mempersembahkan kepada-Ku korban-korban bakaran dan korban-korban sajianmu, Aku tidak suka, dan korban keselamatanmu berupa ternak yang tambun, Aku tidak mau pandang.
5:23 Jauhkanlah dari pada-Ku keramaian nyanyian-nyanyianmu, lagu gambusmu tidak mau Aku dengar.
5:24 Tetapi biarlah keadilan bergulung-gulung seperti air dan kebenaran seperti sungai yang selalu mengalir."
5:25 "Apakah kamu mempersembahkan kepada-Ku korban sembelihan dan korban sajian, selama empat puluh tahun di padang gurun itu, hai kaum Israel?
5:26 Kamu akan mengangkut Sakut, rajamu, dan Kewan, dewa bintangmu, patung-patungmu yang telah kamu buat bagimu itu,
5:27 dan Aku akan membawa kamu ke dalam pembuangan jauh ke seberang Damsyik," firman TUHAN, yang nama-Nya Allah semesta alam.

Ditengah-tengah keramaian pesta di Betel waktu itu, Amos mengucapkan sederetan 7 istilah yang terdapat disitu: “membenci ….. menghinakan (menolak) …… tidak senang kepada …. Tidak suka … tidak mau pandang …… jauhkanlah ….. tidak mau dengar …” Apa yang dikerjakan dalam ibadahnya orang Israel itu adalah “jahat”

Amos 4:4-5
4:4 "Datanglah ke Betel dan lakukanlah perbuatan jahat, ke Gilgal dan perhebatlah perbuatan jahat! Bawalah korban sembelihanmu pada waktu pagi, dan persembahan persepuluhanmu pada hari yang ketiga!
4:5 Bakarlah korban syukur dari roti yang beragi dan maklumkanlah persembahan-persembahan sukarela; siarkanlah itu! Sebab bukankah yang demikian kamu sukai, hai orang Israel?" demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Jadi ibadah yang dibenci Tuhan ini adalah ibadah yang jahat. Ini menjadi koreksi dalam ibadah kita.
Pada ayat 23, Lagu gambus (musik dan nyanyian) disuruh menjauhkan. Ini bukan berarti Tuhan tidak suka puji-pujian yang disertai musik, sebab di zamannya Daud, memuji Tuhan dengan musik. bahkan Daud menghimbau agar umat Tuhan memuji Tuhan dengan gambus dan kecapi.
Maz 33:1-3
33:1 Bersorak-sorailah, hai orang-orang benar, dalam TUHAN! Sebab memuji-muji itu layak bagi orang-orang jujur.
33:2 Bersyukurlah kepada TUHAN dengan kecapi, bermazmurlah bagi-Nya dengan gambus sepuluh tali!
33:3 Nyanyikanlah bagi-Nya nyanyian baru; petiklah kecapi baik-baik dengan sorak-sorai!

Maz 57:8-10
57:8 Hatiku siap, ya Allah, hatiku siap; aku mau menyanyi, aku mau bermazmur.
57:9 Bangunlah, hai jiwaku, bangunlah, hai gambus dan kecapi, aku mau membangunkan fajar!
57:10 Aku mau bersyukur kepada-Mu di antara bangsa-bangsa, ya Tuhan, aku mau bermazmur bagi-Mu di antara suku-suku bangsa;

Maz 150:3
"Pujilah Dia dengan tiupan sangkakala, pujilah Dia dengan gambus dan kecapi!"

2 Sam 6:5
"Daud dan seluruh kaum Israel menari-nari di hadapan TUHAN dengan sekuat tenaga, diiringi nyanyian, kecapi, gambus, rebana, kelentung dan ceracap."

Lalu apa yang menyebabkan Tuhan tidak suka cara ibadahnya Israel waktu itu?
Kita mau instropeksi puji-pujian yang kita pujikan bagi Dia dan irama musik yang kita mainkan. Tuhan suruh menjauhkan; karena puji-pujian itu berbau duniawi.

Ibadah yang benar itu harus meninggalkan Mesir, dan berjalan selama 3 hari 3 malam (ini menunjuk jalan kematian dan kebangkitan) yang harus dijalani oleh pengikut Kristus.
Kel 5:1
"Kemudian Musa dan Harun pergi menghadap Firaun, lalu berkata kepadanya: "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Biarkanlah umat-Ku pergi untuk mengadakan perayaan bagi-Ku di padang gurun."

Kel 3:18
"Dan bilamana mereka mendengarkan perkataanmu, maka engkau harus beserta para tua-tua Israel pergi kepada raja Mesir, dan kamu harus berkata kepadanya: TUHAN, Allah orang Ibrani, telah menemui kami; oleh sebab itu, izinkanlah kiranya kami pergi ke padang gurun tiga hari perjalanan jauhnya untuk mempersembahkan korban kepada TUHAN, Allah kami."

Ibadah yang berkenan dihati Tuhan adalah ibadah yang ditandai salib.
1 Kor 1:18
"Sebab pemberitaan tentang salib memang adalah kebodohan bagi mereka yang akan binasa, tetapi bagi kita yang diselamatkan pemberitaan itu adalah kekuatan Allah."

Banyak gereja Tuhan yang sudah melupakan kuasa salib Kristus. Puji-pujian mereka ditolak Tuhan, demikianpun dengan persembahan-persembahan mereka: Ada korban bakaran, korban sajian, korban keselamatan.
Ini adalah korban-korban yang sesuai dengan Taurat. Semuanya itu tidak dipandang lagi oleh Tuhan. Mengapa? Sebab yang dilihat Tuhan bukan seperti yang dilihat manusia. Firman-Nya mengatakan:
Hosea 6:6
Aku menyukai kasih setia bukan korban sembelihan, dan menyukai pengenalan akan Allah, lebih dari pada korban-korban.”

1 Sam 15:22-23
15:22 Tetapi jawab Samuel: "Apakah TUHAN itu berkenan kepada korban bakaran dan korban sembelihan sama seperti kepada mendengarkan suara TUHAN? Sesungguhnya, mendengarkan lebih baik dari pada korban sembelihan, memperhatikan lebih baik dari pada lemak domba-domba jantan.
15:23 Sebab pendurhakaan adalah sama seperti dosa bertenung dan kedegilan adalah sama seperti menyembah berhala dan terafim. Karena engkau telah menolak firman TUHAN, maka Ia telah menolak engkau sebagai raja."

Mat 9:13.
"Jadi pergilah dan pelajarilah arti firman ini: Yang Kukehendaki ialah belas kasihan dan bukan persembahan, karena Aku datang bukan untuk memanggil orang benar, melainkan orang berdosa."

Yang menjadi pertanyaan sekarang: “:Adakah ibadah kita sudah sampai pada pengenanlan akan Allah dengan baik?”
“Adakah ibadah kita disertai kasih setia?” Sebab Tuhan tidak bisa dikelabuhi dengan ibadah buatan manusia, walaupun luarnya nampak meriah (musiknya bagus, puji-pujiannya bagus), tapi apakah artinya itu kalau kemudian ditolak oleh Tuhan.

Itu sebabnya mari kita beribadah dengan sungguh-sungguh seperti maunya Tuhan, agar ibadah kita tidak ditolak oleh Tuhan.

Tuhan Yesus memberkati!