Translate

2 Sep 2018

Ibadah Pendalaman Alkitab. 31 Agustus 2018. JANGAN ANGGAP RENDAH NUBUATAN


Ibadah Pendalaman Alkitab. 31 Agustus 2018.

JANGAN ANGGAP RENDAH NUBUATAN:
1 Tes 5:20
5:20 dan janganlah anggap rendah nubuat-nubuat.
Dalam terjemahan lama dikatakan: Jangan anggap ringan / meremehkan.
Nubuat adalah salah satu dari 9 karunia yang dikerjakan oleh Roh Kudus.

1 Kor 12:7-11.
12:7 Tetapi kepada tiap-tiap orang dikaruniakan penyataan Roh untuk kepentingan bersama.
12:8 Sebab kepada yang seorang Roh memberikan karunia untuk berkata-kata dengan hikmat, dan kepada yang lain Roh yang sama memberikan karunia berkata-kata dengan pengetahuan.
12:9 Kepada yang seorang Roh yang sama memberikan iman, dan kepada yang lain Ia memberikan karunia untuk menyembuhkan.
12:10 Kepada yang seorang Roh memberikan kuasa untuk mengadakan mujizat, dan kepada yang lain Ia memberikan karunia untuk bernubuat, dan kepada yang lain lagi Ia memberikan karunia untuk membedakan bermacam-macam roh. Kepada yang seorang Ia memberikan karunia untuk berkata-kata dengan bahasa roh, dan kepada yang lain Ia memberikan karunia untuk menafsirkan bahasa roh itu.
12:11 Tetapi semuanya ini dikerjakan oleh Roh yang satu dan yang sama, yang memberikan karunia kepada tiap-tiap orang secara khusus, seperti yang dikehendaki-Nya.

Karunia dari Allah ini bagaikan suatu perhiasan bagi gerejaNya.
Bagaimana sikap gereja Tuhan terhadap karunia-karunia yang dianugerahkan Allah ini?

JANGAN ANGGAP RENDAH NUBUATAN:
Dalam surat 1 Korintus rasul Paulus menghimbau kepada Jemaat di Korintus agar beroleh karunia yang paling utama.

1 Kor 12:31
12:31 Jadi berusahalah untuk memperoleh karunia-karunia yang paling utama. Dan aku menunjukkan kepadamu jalan yang lebih utama lagi.

Mengapa kita tidak boleh meringankan nubuat?
Sebab karunia nubuat ini bertujuan untuk membangun – menasehati dan menghibur sidang jemaat.

1 Kor 14:1,3,4.
14:1 Kejarlah kasih itu dan usahakanlah dirimu memperoleh karunia-karunia Roh, terutama karunia untuk bernubuat.
14:3 Tetapi siapa yang bernubuat, ia berkata-kata kepada manusia, ia membangun, menasihati dan menghibur.
14:4 Siapa yang berkata-kata dengan bahasa roh, ia membangun dirinya sendiri, tetapi siapa yang bernubuat, ia membangun Jemaat.

Itu sebabnya rasul Paulus mengingatkan agar kita tidak meringankan / menganggap rendah nubuatan.
Jangan merasa tidak perlu kerunia-karunia dari Tuhan, terutama nubuatan.
Ada nubuatan yang lebih besar yang harus kita lebih perhatikan, yaitu nubuatan firman Tuhan.

2 Pet 1:19-21
1:19 Dengan demikian kami makin diteguhkan oleh firman yang telah disampaikan oleh para nabi. Alangkah baiknya kalau kamu memperhatikannya sama seperti memperhatikan pelita yang bercahaya di tempat yang gelap sampai fajar menyingsing dan bintang timur terbit bersinar di dalam hatimu.
1:20 Yang terutama harus kamu ketahui, ialah bahwa nubuat-nubuat dalam Kitab Suci tidak boleh ditafsirkan menurut kehendak sendiri,
1:21 sebab tidak pernah nubuat dihasilkan oleh kehendak manusia, tetapi oleh dorongan Roh Kudus orang-orang berbicara atas nama Allah.

Firman nubuatan digambarkan seperti pelita yang bercahaya ditempat yang gelap.
Gelap disini menunjuk gelapnya hati manusia yang dikuasai oleh kegelapan, entah itu kesusahan- kekwatiran-kebimbangan – ketakutan- penyakit dsb.
Jika semua ini menguasai hati kita, maka gelaplah keadaannya.

Saat-saat seperti ini manusia membutuhkan terang, dan terang itu hanya ada dalam firman Tuhan. Sebab firman Tuhan itu seperti pelita yang menerangi langkah kaki kita, dan memberi terang pada jalan kita.

Maz 119:105
119:105 Firman-Mu itu pelita bagi kakiku dan terang bagi jalanku.
JANGAN ANGGAP RENDAH NUBUAT-NUBUAT:
Ini berarti jangan anggap enteng / meremehkan FT, sebab barang siapa meremehkan firman Allah akan menanggung akibatnya.

Ams 13:13
13:13 Siapa meremehkan firman, ia akan menanggung akibatnya, tetapi siapa taat kepada perintah, akan menerima balasan.
Ams 19:16
19:16 Siapa berpegang pada perintah, memelihara nyawanya, tetapi siapa menghina firman, akan mati.
Berapa banyak kehidupan Kristen yang menanggung akibat dari sikapnya yang kurang menghargai FT.
Orang yang menolak FT akan dihakimi pada akhir zaman dan yang menjadi hakim adalah FT itu sendiri.
FT akan menghakimi manusia pada akhir zaman nanti, itu sebabnya mari kita menaruh perhatian yang sungguh-sungguh terhadap FT.

Yoh 12:46-48
12:46 Aku telah datang ke dalam dunia sebagai terang, supaya setiap orang yang percaya kepada-Ku, jangan tinggal di dalam kegelapan.
12:47 Dan jikalau seorang mendengar perkataan-Ku, tetapi tidak melakukannya, Aku tidak menjadi hakimnya, sebab Aku datang bukan untuk menghakimi dunia, melainkan untuk menyelamatkannya.
12:48 Barangsiapa menolak Aku, dan tidak menerima perkataan-Ku, ia sudah ada hakimnya, yaitu firman yang telah Kukatakan, itulah yang akan menjadi hakimnya pada akhir zaman.

Ada sebuah contoh tentang orang yang memperhatikan FT dan yang tidak memperhatikan FT, yaitu kehidupan Marta dan Maria.

Luk 10:38-42
10:38 Ketika Yesus dan murid-murid-Nya dalam perjalanan, tibalah Ia di sebuah kampung. Seorang perempuan yang bernama Marta menerima Dia di rumahnya.
10:39 Perempuan itu mempunyai seorang saudara yang bernama Maria. Maria ini duduk dekat kaki Tuhan dan terus mendengarkan perkataan-Nya,
10:40 sedang Marta sibuk sekali melayani. Ia mendekati Yesus dan berkata: "Tuhan, tidakkah Engkau peduli, bahwa saudaraku membiarkan aku melayani seorang diri? Suruhlah dia membantu aku."
10:41 Tetapi Tuhan menjawabnya: "Marta, Marta, engkau kuatir dan menyusahkan diri dengan banyak perkara,
10:42 tetapi hanya satu saja yang perlu: Maria telah memilih bagian yang terbaik, yang tidak akan diambil dari padanya."

Marta ini adalah type orang Kristen yang suka kwatir danmenyusahkan diri dengan banyak perkara. Pada hal Tuhan berkata: Hanya satu saja yang perlu!
Dan itu suda dipilih oleh Maria, yaitu ia suka duduk dekat kaki Tuhan Yesus dan terus mendengarkan perkataanNya.

Dalam ayat lain Tuhan Yesus berkata: Carilah dahulu kerajaan Sorga serta kebenarannya, maka semua itu akan ditambahkannya kepadamu. (Mat 6:33)
Apa itu kebenaran? FT itu adalah kebenaran.

Yoh 17:17
17:17 Kuduskanlah mereka dalam kebenaran; firman-Mu adalah kebenaran.
Kebenaran itu hanya ada pada FT.
Kalau satu waktu Pilatus bertanya kepada Yesus, apakah kebenaran itu?
Pilatus heran sebab kebenaran itu sudah tidak diketemukan lagi didunia ini.

Yoh 18:37-38
18:37 Maka kata Pilatus kepada-Nya: "Jadi Engkau adalah raja?" Jawab Yesus: "Engkau mengatakan, bahwa Aku adalah raja. Untuk itulah Aku lahir dan untuk itulah Aku datang ke dalam dunia ini, supaya Aku memberi kesaksian tentang kebenaran; setiap orang yang berasal dari kebenaran mendengarkan suara-Ku."
18:38a Kata Pilatus kepada-Nya: "Apakah kebenaran itu?"

Tidak ada kebenaran didunia ini, semua orang telah menyeleweng, tidak ada yang benar, seorangpun tidak.

Rm 3:10-12
3:10 seperti ada tertulis: "Tidak ada yang benar, seorang pun tidak.
3:11 Tidak ada seorang pun yang berakal budi, tidak ada seorang pun yang mencari Allah.
3:12 Semua orang telah menyeleweng, mereka semua tidak berguna, tidak ada yang berbuat baik, seorang pun tidak.

Yang benar hanya FT.
Kalau kita menjadi orang benar, itu bukan kita yang benar. Tapi FT yang sudah mengerjakan hidup kita, sehingga kita dibenarkan oleh FT.
Itu sebabnya kata FT: JANGANLAH ANGGAP RENDAH NUBUAT-NUBUAT FT.