Translate

10 Agu 2015

Ibadah Raya. 9 Agustus 2015. Yerusalem Baru

Ibadah Raya. 9 Agustus 2015
YERUSALEM BARU.

Why 21:12-21
21:12 Dan temboknya besar lagi tinggi dan pintu gerbangnya dua belas buah; dan di atas pintu-pintu gerbang itu ada dua belas malaikat dan di atasnya tertulis nama kedua belas suku Israel.
21:13 Di sebelah timur terdapat tiga pintu gerbang dan di sebelah utara tiga pintu gerbang dan di sebelah selatan tiga pintu gerbang dan di sebelah barat tiga pintu gerbang.
21:14 Dan tembok kota itu mempunyai dua belas batu dasar dan di atasnya tertulis kedua belas nama kedua belas rasul Anak Domba itu.
21:15 Dan ia, yang berkata-kata dengan aku, mempunyai suatu tongkat pengukur dari emas untuk mengukur kota itu serta pintu-pintu gerbangnya dan temboknya.
21:16 Kota itu bentuknya empat persegi, panjangnya sama dengan lebarnya. Dan ia mengukur kota itu dengan tongkat itu: dua belas ribu stadia; panjangnya dan lebarnya dan tingginya sama.
21:17 Lalu ia mengukur temboknya: seratus empat puluh empat hasta, menurut ukuran manusia, yang adalah juga ukuran malaikat.
21:18 Tembok itu terbuat dari permata yaspis; dan kota itu sendiri dari emas tulen, bagaikan kaca murni.
21:19 Dan dasar-dasar tembok kota itu dihiasi dengan segala jenis permata. Dasar yang pertama batu yaspis, dasar yang kedua batu nilam, dasar yang ketiga batu mirah, dasar yang keempat batu zamrud,
21:20 dasar yang kelima batu unam, dasar yang keenam batu sardis, dasar yang ketujuh batu ratna cempaka, yang kedelapan batu beril, yang kesembilan batu krisolit, yang kesepuluh batu krisopras, yang kesebelas batu lazuardi dan yang kedua belas batu kecubung.
21:21 Dan kedua belas pintu gerbang itu adalah dua belas mutiara: setiap pintu gerbang terdiri dari satu mutiara dan jalan-jalan kota itu dari emas murni bagaikan kaca bening.

Kota Yerusalem Baru (YB) ditandai dengan angka 12:
12 Pintu gerbangnya. (12)
12 Malaikat (12)
12 Suku Israel (12)
12 Batu dasar (14)
12 Nama Rasul Anak Domba (14)
12 Ribu mil ukuran kota YB (16)
12 Batu Permata yang menghiasi batu dasar (19-20)
12 Mutiara pada 12 pintu gerbang (21)

Angka 12 adalah angka kepenuhan
Mat 14:20 Peristiwa perbanyakan roti.

14:20 Dan mereka semuanya makan sampai kenyang. Kemudian orang mengumpulkan potongan-potongan roti yang sisa, dua belas bakul penuh.

Kota YB penuh dengan kemuliaan Allah: Why 21:11
21:11 Kota itu penuh dengan kemuliaan Allah dan cahayanya sama seperti permata yang paling indah, bagaikan permata yaspis, jernih seperti kristal.

Kemuliaan Allah memenuhi kota itu, sehingga kota itu menjadi terang benderang, sebab Allah adalah terang. Terangnya digambarkan seperti permata yang paling indah bagaikan permata Yaspis jernih seperti kristal.

Yaspis artinya : Kerinduan hati yang menyala-nyala seperti api.
Tuhan mau agar kita juga selalu memiliki kerinduan yang menyala-nyala seperti api.
Rasul Paulus pernah berpesan kepada anak rohaninya; agar selalu mengobarkan api karunia Allah yang ada pada dirinya.
2 Tim 1:6-7
1:6 Karena itulah kuperingatkan engkau untuk mengobarkan karunia Allah yang ada padamu oleh penumpangan tanganku atasmu.
1:7 Sebab Allah memberikan kepada kita bukan roh ketakutan, melainkan roh yang membangkitkan kekuatan, kasih dan ketertiban.

Kobar juga disalin dengan kata bangkit:
Roh Kudus adalah roh yang membangkitkan.

Kabar tentang kota YB ini kiranya juga akan membangkitkan kerinduan kita untuk melayani Dia.
Roh Kudus yang mampu membangkitkan kasih mula-muka, sehingga kita boleh melayani DIA sedemikian rupa.
Kid 8:6-7
8:6 -- Taruhlah aku seperti meterai pada hatimu, seperti meterai pada lenganmu, karena cinta kuat seperti maut, kegairahan gigih seperti dunia orang mati, nyalanya adalah nyala api, seperti nyala api TUHAN!
8:7 Air yang banyak tak dapat memadamkan cinta, sungai-sungai tak dapat menghanyutkannya. Sekalipun orang memberi segala harta benda rumahnya untuk cinta, namun ia pasti akan dihina.

Cinta yang seperti ini yang dimaksud oleh Tuhan, yaitu cinta dari sepasang kekasih.
Kalau cintanya mempelai laki-laki itu begitu kuat, sehingga DIA rela mengorbankan diri-NYA dikayu salib, itu sebab nya kita mau digairahkan kembali cinta kita kepada kekasih sorgawi.

Kid 5:2-8
5:2 Aku tidur, tetapi hatiku bangun. Dengarlah, kekasihku mengetuk. "Bukalah pintu, dinda, manisku, merpatiku, idam-idamanku, karena kepalaku penuh embun, dan rambutku penuh tetesan embun malam!"
5:3 "Bajuku telah kutanggalkan, apakah aku akan mengenakannya lagi? Kakiku telah kubasuh, apakah aku akan mengotorkannya pula?"
5:4 Kekasihku memasukkan tangannya melalui lobang pintu, berdebar-debarlah hatiku.
5:5 Aku bangun untuk membuka pintu bagi kekasihku, tanganku bertetesan mur; bertetesan cairan mur jari-jariku pada pegangan kancing pintu.
5:6 Kekasihku kubukakan pintu, tetapi kekasihku sudah pergi, lenyap. Seperti pingsan aku ketika ia menghilang. Kucari dia, tetapi tak kutemui, kupanggil, tetapi tak disahutnya.
5:7 Aku ditemui peronda-peronda kota, dipukulinya aku, dilukainya, selendangku dirampas oleh penjaga-penjaga tembok.
5:8 Kusumpahi kamu, puteri-puteri Yerusalem: bila kamu menemukan kekasihku, apakah yang akan kamu katakan kepadanya? Katakanlah, bahwa sakit asmara aku!


Why 21: 15-18 TONGKAT PENGUKUR.
21:15 Dan ia, yang berkata-kata dengan aku, mempunyai suatu tongkat pengukur dari emas untuk mengukur kota itu serta pintu-pintu gerbangnya dan temboknya.
21:16 Kota itu bentuknya empat persegi, panjangnya sama dengan lebarnya. Dan ia mengukur kota itu dengan tongkat itu: dua belas ribu stadia; panjangnya dan lebarnya dan tingginya sama.
21:17 Lalu ia mengukur temboknya: seratus empat puluh empat hasta, menurut ukuran manusia, yang adalah juga ukuran malaikat.
21:18 Tembok itu terbuat dari permata yaspis; dan kota itu sendiri dari emas tulen, bagaikan kaca murni.

Kota YB adalah kota yang dirancang dan dibangun oleh Allah sendiri, dan kota ini mempunyai ukuran yang sesuai dengan kehendak Allah. Seperti yang dikatakan oleh penulis surat Ibrani.

Ibr 11:10
11:10 Sebab ia menanti-nantikan kota yang mempunyai dasar, yang direncanakan dan dibangun oleh Allah.

YB juga merupakan tanah air sorgawi.                                                                                             Ibr 11:14-16 Allah telah mempersiapkan sebuah kota bagi kita
11:14 Sebab mereka yang berkata demikian menyatakan, bahwa mereka dengan rindu mencari suatu tanah air.
11:15 Dan kalau sekiranya dalam hal itu mereka ingat akan tanah asal, yang telah mereka tinggalkan, maka mereka cukup mempunyai kesempatan untuk pulang ke situ.
11:16 Tetapi sekarang mereka merindukan tanah air yang lebih baik yaitu satu tanah air sorgawi. Sebab itu Allah tidak malu disebut Allah mereka, karena Ia telah mempersiapkan sebuah kota bagi mereka.

Allah sendiri yang merancang kota YB:
Ibr 3:4
3:4 Sebab setiap rumah dibangun oleh seorang ahli bangunan, tetapi ahli bangunan segala sesuatu ialah Allah.

Kalau Allah membangun kota YB, maka DIA memakai ukuran yang dikehendaki-Nya:
Untuk mengukurnya Allah menggunakan alat pengukur yaitu sebuah tongkat dari emas.

Emas adalah lambang dari keilahian.
Allah mau mengukur sidang-NYA dalam soal kesucian.
Alat pengukur yang digunakan Allah untuk mengukur kota YB ini beda dengan alat yang dipakai untuk mengukur Bait Suci di Why 11:1 Alat pengukurnya dari bambu.
11:1 Kemudian diberikanlah kepadaku sebatang buluh, seperti tongkat pengukur rupanya, dengan kata-kata yang berikut: "Bangunlah dan ukurlah Bait Suci Allah dan mezbah dan mereka yang beribadah di dalamnya.

Kalau kita bicara soal buluh, kita ingat perkataan Tuhan Yesus dalam Injil
Mat 12:20
12:20 Buluh yang patah terkulai tidak akan diputuskan-Nya, dan sumbu yang pudar nyalanya tidak akan dipadamkan-Nya, sampai Ia menjadikan hukum itu menang.

Kehidupan daging kita ini digambarkan seperti bambu (buluh) yang patah terkulai = keadaan yang tidak berdaya.
Ini juga menggambarkan kehidupan yang tidak memiliki pengharapan; Tuhan tidak membiarkan keadaan yang demikian rupa, Ia datang untuk membangkitkan semangat orang yang lemah.

Keadaan kita sekarang ini masih sama seperti buluh yang patah terkulai, sering tidak berdaya dalam menghadapi problema kehidupan ini. Betapa rapuhnya keadaan kita, tapi Tuhan masih memberikan suatu pengharapan.

Kota itu berbentuk kubus=panjang lebar dan tingginya sama. Yaitu 12.000 mil. (ayat 16)
Angka 12 adalah angka kepenuhan; demikian pula dengan kota YB ini dipenuhi dengan kemuliaan Allah.

Sekarang angka 144 mengingatkan kita adanya angka sengsara. 400 tahun bangsa Israel berada di Mesir mengalami tindasan dan dianiaya.
Kej 15:13 keturunan Abraham akan menjadi budak di tanah Mesir selama 400 tahun.

15:13 Firman TUHAN kepada Abram: "Ketahuilah dengan sesungguhnya bahwa keturunanmu akan menjadi orang asing dalam suatu negeri, yang bukan kepunyaan mereka, dan bahwa mereka akan diperbudak dan dianiaya, empat ratus tahun lamanya.

400 tahun kalau dihitung dengan hari = 144.000 (400 X 360)
Jadi angka 144 ini menunjuk kehidupan yang menang atas pergumulan sengsara dalam dunia ini.

Tembok itu terbuat dari permata Yaspis dan kota itu terbuat dari emas murni.
Kesucian Allah memenuhi kota YB. Itu sebabnya kita mau belajar untuk tidak asing dengan kesucian Allah.

Kalau Tuhan menyucikan hidup kita sekarang ini tentu ada maksudnya, yaitu supaya kita dapat tinggal di kota YB.
Why 21:27

21:27 Tetapi tidak akan masuk ke dalamnya sesuatu yang najis, atau orang yang melakukan kekejian atau dusta, tetapi hanya mereka yang namanya tertulis di dalam kitab kehidupan Anak Domba itu.

Semoga Roh kudus memberikan pencerahan dalam hati kita, sehingga kita boleh mengerti firman-NYA.
Tuhan Yesus  memberkati.