Translate

25 Apr 2017

Ibadah Raya. 23 April 2017. Pemulihan



Ibadah Raya. 23 April 2017

PEMULIHAN:
Kis 3:11-26 Khotbah Rasul Petrus di Serambi Salomo.
3:11 Karena orang itu tetap mengikuti Petrus dan Yohanes, maka seluruh orang banyak yang sangat keheranan itu datang mengerumuni mereka di serambi yang disebut Serambi Salomo.
3:12 Petrus melihat orang banyak itu lalu berkata: "Hai orang Israel, mengapa kamu heran tentang kejadian itu dan mengapa kamu menatap kami seolah-olah kami membuat orang ini berjalan karena kuasa atau kesalehan kami sendiri?
3:13 Allah Abraham, Ishak dan Yakub, Allah nenek moyang kita telah memuliakan Hamba-Nya, yaitu Yesus yang kamu serahkan dan tolak di depan Pilatus, walaupun Pilatus berpendapat, bahwa Ia harus dilepaskan.
3:14 Tetapi kamu telah menolak Yang Kudus dan Benar, serta menghendaki seorang pembunuh sebagai hadiahmu.
3:15 Demikianlah Ia, Pemimpin kepada hidup, telah kamu bunuh, tetapi Allah telah membangkitkan Dia dari antara orang mati; dan tentang hal itu kami adalah saksi.
3:16 Dan karena kepercayaan dalam Nama Yesus, maka Nama itu telah menguatkan orang yang kamu lihat dan kamu kenal ini; dan kepercayaan itu telah memberi kesembuhan kepada orang ini di depan kamu semua.
3:17 Hai saudara-saudara, aku tahu bahwa kamu telah berbuat demikian karena ketidaktahuan, sama seperti semua pemimpin kamu.
3:18 Tetapi dengan jalan demikian Allah telah menggenapi apa yang telah difirmankan-Nya dahulu dengan perantaraan nabi-nabi-Nya, yaitu bahwa Mesias yang diutus-Nya harus menderita.
3:19 Karena itu sadarlah dan bertobatlah, supaya dosamu dihapuskan,
3:20 agar Tuhan mendatangkan waktu kelegaan, dan mengutus Yesus, yang dari semula diuntukkan bagimu sebagai Kristus.
3:21 Kristus itu harus tinggal di sorga sampai waktu pemulihan segala sesuatu, seperti yang difirmankan Allah dengan perantaraan nabi-nabi-Nya yang kudus di zaman dahulu.
3:22 Bukankah telah dikatakan Musa: Tuhan Allah akan membangkitkan bagimu seorang nabi dari antara saudara-saudaramu, sama seperti aku: Dengarkanlah dia dalam segala sesuatu yang akan dikatakannya kepadamu.
3:23 Dan akan terjadi, bahwa semua orang yang tidak mendengarkan nabi itu, akan dibasmi dari umat kita.
3:24 Dan semua nabi yang pernah berbicara, mulai dari Samuel, dan sesudah dia, telah bernubuat tentang zaman ini.
3:25 Kamulah yang mewarisi nubuat-nubuat itu dan mendapat bagian dalam perjanjian yang telah diadakan Allah dengan nenek moyang kita, ketika Ia berfirman kepada Abraham: Oleh keturunanmu semua bangsa di muka bumi akan diberkati.
3:26 Dan bagi kamulah pertama-tama Allah membangkitkan Hamba-Nya dan mengutus-Nya kepada kamu, supaya Ia memberkati kamu dengan memimpin kamu masing-masing kembali dari segala kejahatanmu."

Inti dari khotbah rasul Petrus ini ada pada ayat 21 yaitu bicara tentang PEMULIHAN.
Apa saja yang perlu dipulihkan dari hidup manusia?
Dalam ayat sebelumnya rasul Petrus bicara soal pertobatan.

Ayat 19-20
3:19 Karena itu sadarlah dan bertobatlah, supaya dosamu dihapuskan,
3:20 agar Tuhan mendatangkan waktu kelegaan, dan mengutus Yesus, yang dari semula diuntukkan bagimu sebagai Kristus.

Bertobat adalah jalan untuk mengalami pemulihan.
Manusia sebelum jatuh dalam dosa penuh dengan kemuliaan Allah, tapi setelah jatuh dalam dosa, hilang kemuliaan Alla dalam diri manusia.

Roma 3:23
3:23 Karena semua orang telah berbuat dosa dan telah kehilangan kemuliaan Allah,

Sebelum manusia pertama jatuh didalam dosa, mereka penuh dengan kemuliaan Allah. Setelah mereka jatuh dalam dosa, mereka baru sadar bahwa keadaan mereka telah bertelanjang.

Kej 1:26-27
1:26 Berfirmanlah Allah: "Baiklah Kita menjadikan manusia menurut gambar dan rupa Kita, supaya mereka berkuasa atas ikan-ikan di laut dan burung-burung di udara dan atas ternak dan atas seluruh bumi dan atas segala binatang melata yang merayap di bumi."
1:27 Maka Allah menciptakan manusia itu menurut gambar-Nya, menurut gambar Allah diciptakan-Nya dia; laki-laki dan perempuan diciptakan-Nya mereka.

Manusia diciptakan menurut gambar dan rupa Allah. Berarti begitu mulia.
Tapi setelah jatuh dalam dosa, maka kemuliaan Allah itu hilang dari mereka.

Kej 3:7
3:7 Maka terbukalah mata mereka berdua dan mereka tahu, bahwa mereka telanjang; lalu mereka menyemat daun pohon ara dan membuat cawat.

Mereka malu setelah menyadari keadaan mereka bertelanjang, pada hal sebelumnya mereka juga bertelanjang.
Kej 2:25
2:25 Mereka keduanya telanjang, manusia dan isterinya itu, tetapi mereka tidak merasa malu.

Perasaan malu itu timbul setelah manusia jatuh dalam dosa.
Malu karena keadaannya bertelanjang.
Hal serupa juga pernah dialami oleh jemaat di Laodekia.

Why 3:17-18
3:17 Karena engkau berkata: Aku kaya dan aku telah memperkayakan diriku dan aku tidak kekurangan apa-apa, dan karena engkau tidak tahu, bahwa engkau melarat, dan malang, miskin, buta dan telanjang,
3:18 maka Aku menasihatkan engkau, supaya engkau membeli dari pada-Ku emas yang telah dimurnikan dalam api, agar engkau menjadi kaya, dan juga pakaian putih, supaya engkau memakainya, agar jangan kelihatan ketelanjanganmu yang memalukan; dan lagi minyak untuk melumas matamu, supaya engkau dapat melihat.

Tuhan Yesus menasehati agar jemaat di Laodekia ini membeli pakaian putih, agar jangan kelihatan ketelanjangannya yang memalukan itu.

Jadi ketelanjangan itu adalah kehidupan yang memalukan, sedangkan pakaian putih adalah perjalanan / perbuatan yang benar dari orang-orang kudus.
Ini adalah pakaian mempelai perempuan Tuhan.

Why 19:8
19:8 Dan kepadanya dikaruniakan supaya memakai kain lenan halus yang berkilau-kilauan dan yang putih bersih!" [Lenan halus itu adalah perbuatan-perbuatan yang benar dari orang-orang kudus.]

Pakaian ini harus diperhatikan, ini pakaian mempelai perempuan Tuhan.
Ada ayat yang mengatakan: “Berbahagialah dia yang memperhatikan pakaiannya, supaya jangan ia berjalan dengan telanjang dan jangan kelihatan kemaluannya.”

Why 16:15
 16:15 "Lihatlah, Aku datang seperti pencuri. Berbahagialah dia, yang berjaga-jaga dan yang memperhatikan pakaiannya, supaya ia jangan berjalan dengan telanjang dan jangan kelihatan kemaluannya."

Orang yang memperhatikan pakaiannya ini adalah kehidupan yang bersiap sedia bertemu dengan mempelai pria Sorga.
Sebab ayat sebelumnya berbunyi: “Lihatlah Aku datang seperti pencuri!”

Pakaian putih ini ada hubungannya dengan kedatangan Tuhan yang kedua kali yang digambarkan datangnya seperti pencuri.

1 Tes 5:1-5
5:1 Tetapi tentang zaman dan masa, saudara-saudara, tidak perlu dituliskan kepadamu,
5:2 karena kamu sendiri tahu benar-benar, bahwa hari Tuhan datang seperti pencuri pada malam.
5:3 Apabila mereka mengatakan: Semuanya damai dan aman -- maka tiba-tiba mereka ditimpa oleh kebinasaan, seperti seorang perempuan yang hamil ditimpa oleh sakit bersalin -- mereka pasti tidak akan luput.
5:4 Tetapi kamu, saudara-saudara, kamu tidak hidup di dalam kegelapan, sehingga hari itu tiba-tiba mendatangi kamu seperti pencuri,
5:5 karena kamu semua adalah anak-anak terang dan anak-anak siang. Kita bukanlah orang-orang malam atau orang-orang kegelapan.

Bukti bahwa kita berpakaian dan tidak bertelanjang, yaitu jika kita tidak hidup dalam kegelapan, karena kita adalah anak-anak terang dan anak-anak siang.

Kis 3:20
3:20 agar Tuhan mendatangkan waktu kelegaan, dan mengutus Yesus, yang dari semula diuntukkan bagimu sebagai Kristus.

Waktu kelegaan = hati yang lega karena tidak tertuduh lagi.
Dalam terjemahan lama dikatakan: Supaya datang juga masa senang dari pada hadirat Tuhan.

Hasil dari pertobatan adalah datangnya waktu kelegaan / masa yang senang.
Orang yang belum bertobat itu hidupnya bagaikan tertawan atau terbelenggu oleh dosa.

Yoh 8:34
8:34 Kata Yesus kepada mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya setiap orang yang berbuat dosa, adalah hamba dosa.

Jika seorang hamba itu menerima pembebasan, betapa senang hati mereka.
Yoh 8:35-36
8:35 Dan hamba tidak tetap tinggal dalam rumah, tetapi anak tetap tinggal dalam rumah.
8:36 Jadi apabila Anak itu memerdekakan kamu, kamu pun benar-benar merdeka."

Jadi rasa lega itu datang atas kehidupan yang dibebaskan dari dosa. Ini juga merupakan bagian dari pemulihan.
Orang yang dipulihkan dari dosa, merasa dosa-dosanya sudah diampuni, dan hatinya merasa lega, sebab hadirat Allah masuk kedalam hatinya.

Lega = berbahagia.
FT mengatakan: Roma 4:7-8
4:7 "Berbahagialah orang yang diampuni pelanggaran-pelanggarannya, dan yang ditutupi dosa-dosanya;
4:8 berbahagialah manusia yang kesalahannya tidak diperhitungkan Tuhan kepadanya."

Kesalahannya tidak diperhitungkan lagi oleh Tuhan.
Ibr 10:17
10:17 dan Aku tidak lagi mengingat dosa-dosa dan kesalahan mereka."

Bagaimana caranya seorang itu dapat pengampunan dosa, sehingga mengalami kebahagiaan/kelegaan dalam hatinya?

Kis 2:38
2:38 Jawab Petrus kepada mereka: "Bertobatlah dan hendaklah kamu masing-masing memberi dirimu dibaptis dalam nama Yesus Kristus untuk pengampunan dosamu, maka kamu akan menerima karunia Roh Kudus.

Bertobat – di baptis – mendapat pengampunan dosa – dan menerima karunia Roh Kudus.
Jadi Roh Kuduslah yang memberikan kelegaan dalam hati orang yang sudah bertobat.

Raja Daud pada waktu jatuh kedalam dosa, ia merasa seperti dibuang dari hadapan Tuhan, tapi sesungguhnya Tuhan tidak membuang dia.

Maz 31:23
31:23 Aku menyangka dalam kebingunganku: "Aku telah terbuang dari hadapan mata-Mu." Tetapi sesungguhnya Engkau mendengarkan suara permohonanku, ketika aku berteriak kepada-Mu minta tolong.

Tuhan sudah mendengarkan doa Daud: Maz 51:1-13
51:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur dari Daud,
51:2 ketika nabi Natan datang kepadanya setelah ia menghampiri Batsyeba.
51:3 Kasihanilah aku, ya Allah, menurut kasih setia-Mu, hapuskanlah pelanggaranku menurut rahmat-Mu yang besar!
51:4 Bersihkanlah aku seluruhnya dari kesalahanku, dan tahirkanlah aku dari dosaku!
51:5 Sebab aku sendiri sadar akan pelanggaranku, aku senantiasa bergumul dengan dosaku.
51:6 Terhadap Engkau, terhadap Engkau sajalah aku telah berdosa dan melakukan apa yang Kauanggap jahat, supaya ternyata Engkau adil dalam putusan-Mu, bersih dalam penghukuman-Mu.
51:7 Sesungguhnya, dalam kesalahan aku diperanakkan, dalam dosa aku dikandung ibuku.
51:8 Sesungguhnya, Engkau berkenan akan kebenaran dalam batin, dan dengan diam-diam Engkau memberitahukan hikmat kepadaku.
51:9 Bersihkanlah aku dari pada dosaku dengan hisop, maka aku menjadi tahir, basuhlah aku, maka aku menjadi lebih putih dari salju!
51:10 Biarlah aku mendengar kegirangan dan sukacita, biarlah tulang yang Kauremukkan bersorak-sorak kembali!
51:11 Sembunyikanlah wajah-Mu terhadap dosaku, hapuskanlah segala kesalahanku!
51:12 Jadikanlah hatiku tahir, ya Allah, dan perbaharuilah batinku dengan roh yang teguh!
51:13 Janganlah membuang aku dari hadapan-Mu, dan janganlah mengambil roh-Mu yang kudus dari padaku!

Daud merasa dirinya dibuang oleh Tuhan, tapi sebenarnya tidak demikian.
Semua dosa-dosa dan pelanggarannya sudah dibuang jauh-jauh sampai kedasar samudera.

Maz 103:10-13
103:10 Tidak dilakukan-Nya kepada kita setimpal dengan dosa kita, dan tidak dibalas-Nya kepada kita setimpal dengan kesalahan kita,
103:11 tetapi setinggi langit di atas bumi, demikian besarnya kasih setia-Nya atas orang-orang yang takut akan Dia;
103:12 sejauh timur dari barat, demikian dijauhkan-Nya dari pada kita pelanggaran kita.
103:13 Seperti bapa sayang kepada anak-anaknya, demikian TUHAN sayang kepada orang-orang yang takut akan Dia.

Tuhan Yesus memberkati.