Translate

20 Nov 2019

Ibadah Raya.  17 Nov 2019

Jangan Tinggalkan Tuhan.

Hak 10:6-9
(6)Orang Israel itu melakukan pula apa yang jahat di mata TUHAN; mereka beribadah kepada para Baal dan para Asytoret, kepada para allah orang Aram, para allah orang Sidon, para allah orang Moab, para allah bani Amon dan para allah orang Filistin, tetapi TUHAN ditinggalkan mereka dan kepada Dia mereka tidak beribadah. 
(7)Lalu bangkitlah murka TUHAN terhadap orang Israel, dan Ia menyerahkan mereka ke dalam tangan orang Filistin dan bani Amon. 
(8)Dalam tahun itu juga orang Israel ditindas dan diinjak mereka; delapan belas tahun lamanya mereka memperlakukan demikian semua orang Israel yang di seberang sungai Yordan di tanah orang Amori yang di Gilead
(9)Dan bani Amonpun menyeberangi sungai Yordan untuk berperang melawan suku Yehuda, suku Benyamin dan keturunan Efraim, sehingga orang Israel sangat terdesak.

Mereka diijinkan ditindas oleh Bangsa moab karena mereka undur dari Tuhan. Nasib orang yang meninggalkan Tuhan akan dipermalukan
Yer 17:13
(13)Ya Pengharapan Israel, TUHAN, semua orang yang meninggalkan Engkau akan menjadi malu; orang-orang yang menyimpang dari pada-Mu akan dilenyapkan di negeri, sebab mereka telah meninggalkan sumber air yang hidup, yakni TUHAN. 

Meninggalkan Tuhan bukan karena orang tersebut tidak ke gereja, namun mereka masih ke gereja tapi terhilang (masih hidup dengan kedagingan)

Ada 2 macam kehidupan orang Kristen:
-Manusia rohani
-Manusia duniawi yang belum dewasa dalam Kristus dan tidak dapat menerima Firman yang keras.

I Kor 3:1-3
(1)Dan aku, saudara-saudara, pada waktu itu tidak dapat berbicara dengan kamu seperti dengan manusia rohani, tetapi hanya dengan manusia duniawi, yang belum dewasa dalam Kristus. 
(2)Susulah yang kuberikan kepadamu, bukanlah makanan keras, sebab kamu belum dapat menerimanya. Dan sekarangpun kamu belum dapat menerimanya. 
(3)Karena kamu masih manusia duniawi. Sebab, jika di antara kamu ada iri hati dan perselisihan bukankah hal itu menunjukkan, bahwa kamu manusia duniawi dan bahwa kamu hidup secara manusiawi? 

Masih banyak jemaat yang belum dewasa rohani. ada perselisihan, dsb. Jemaat Korintus membeda-bedakan gembala. Seperi pembedaan akan gembala yang satu dan yang lain, yang mengakibatkan mereka mengikuti Injil yang lain/ Yesus yang lain. 

Kabar mengenai Mempelai. 
Rasul Paulus cemburu ilahi akan ajaran lain, yang padahal kita sudah ditunangkan oleh Mempelai Pria Surga, Yesus.
2 Kor 11:1-4
(1)Alangkah baiknya, jika kamu sabar terhadap kebodohanku yang kecil itu. Memang kamu sabar terhadap aku! 
(2)Sebab aku cemburu kepada kamu dengan cemburu ilahi. Karena aku telah mempertunangkan kamu kepada satu laki-laki untuk membawa kamu sebagai perawan suci kepada Kristus. 
(3)Tetapi aku takut, kalau-kalau pikiran kamu disesatkan dari kesetiaan kamu yang sejati kepada Kristus, sama seperti Hawa diperdayakan oleh ular itu dengan kelicikannya.
(4)Sebab kamu sabar saja, jika ada seorang datang memberitakan Yesus yang lain dari pada yang telah kami beritakan, atau memberikan kepada kamu roh yang lain dari pada yang telah kamu terima atau Injil yang lain dari pada yang telah kamu terima. 

Adanya injil lain, yang bukan Injil Kristus. Injil yang tidak murni
Gal 1:6-10
(6)Aku heran, bahwa kamu begitu lekas berbalik dari pada Dia, yang oleh kasih karunia Kristus telah memanggil kamu, dan mengikuti suatu injil lain,
(7)yang sebenarnya bukan Injil. Hanya ada orang yang mengacaukan kamu dan yang bermaksud untuk memutarbalikkan Injil Kristus. 
(8)Tetapi sekalipun kami atau seorang malaikat dari sorga yang memberitakan kepada kamu suatu injil yang berbeda dengan Injil yang telah kami beritakan kepadamu, terkutuklah dia.
(9)Seperti yang telah kami katakan dahulu, sekarang kukatakan sekali lagi: jikalau ada orang yang memberitakan kepadamu suatu injil, yang berbeda dengan apa yang telah kamu terima, terkutuklah dia. 
(10)Jadi bagaimana sekarang: adakah kucari kesukaan manusia atau kesukaan Allah? Adakah kucoba berkenan kepada manusia? Sekiranya aku masih mau mencoba berkenan kepada manusia, maka aku bukanlah hamba Kristus.

Rm 6:15-19
(15)Jadi bagaimana? Apakah kita akan berbuat dosa, karena kita tidak berada di bawah hukum Taurat, tetapi di bawah kasih karunia? Sekali-kali tidak! 
(16)Apakah kamu tidak tahu, bahwa apabila kamu menyerahkan dirimu kepada seseorang sebagai hamba untuk mentaatinya, kamu adalah hamba orang itu, yang harus kamu taati, baik dalam dosa yang memimpin kamu kepada kematian, maupun dalam ketaatan yang memimpin kamu kepada kebenaran? 
(17)Tetapi syukurlah kepada Allah! Dahulu memang kamu hamba dosa, tetapi sekarang kamu dengan segenap hati telah mentaati pengajaran yang telah diteruskan kepadamu
(18)Kamu telah dimerdekakan dari dosa dan menjadi hamba kebenaran. 
(19)Aku mengatakan hal ini secara manusia karena kelemahan kamu. Sebab sama seperti kamu telah menyerahkan anggota-anggota tubuhmu menjadi hamba kecemaran dan kedurhakaan yang membawa kamu kepada kedurhakaan, demikian hal kamu sekarang harus menyerahkan anggota-anggota tubuhmu menjadi hamba kebenaran yang membawa kamu kepada pengudusan.

Ada 2 macam hamba:
-hamba dosa yang dipimpin dosa menuju kematian.
-hamba kebenaran yang mentaati pengajaran, membawa pada pengudusan.

Bangsa Israel ditindas selama 18 tahun. Mengingatkan kita akan perempuan yang sakit bungkuk punggungnya hingga 18 tahun.

Luk 13:10-13
(10)Pada suatu kali Yesus sedang mengajar dalam salah satu rumah ibadat pada hari Sabat. 
(11)Di situ ada seorang perempuan yang telah delapan belas tahun dirasuk roh sehingga ia sakit sampai bungkuk punggungnya dan tidak dapat berdiri lagi dengan tegak. 
(12)Ketika Yesus melihat perempuan itu, Ia memanggil dia dan berkata kepadanya: "Hai ibu, penyakitmu telah sembuh." 
(13)Lalu Ia meletakkan tangan-Nya atas perempuan itu, dan seketika itu juga berdirilah perempuan itu, dan memuliakan Allah. 

Perempuan itu tidak bisa melihat keatas. Yang dibawah adalah kekuatiran. Banyak orang Kristen yang rohaninya bungkuk, karena kekuatiran. Kekuatiran banyak menghantui pikiran kita.

Ams 12:25
(25)Kekuatiran dalam hati membungkukkan orang, tetapi perkataan yang baik menggembirakan dia.

Banyak orang Kristen yang tidak bisa melihat ke atas. Yang diatas adalah:
Kol 3:1-4
(1)Karena itu, kalau kamu dibangkitkan bersama dengan Kristus, carilah perkara yang di atas, di mana Kristus ada, duduk di sebelah kanan Allah. 
(2)Pikirkanlah perkara yang di atas, bukan yang di bumi. 
(3)Sebab kamu telah mati dan hidupmu tersembunyi bersama dengan Kristus di dalam Allah. 
(4)Apabila Kristus, yang adalah hidup kita, menyatakan diri kelak, kamupun akan menyatakan diri bersama dengan Dia dalam kemuliaan.

Perempuan bungkuk selama 18 tahun= 6+6+6 (angka Antkris)

Hak 10:10-17
(10)Lalu berserulah orang Israel kepada TUHAN, katanya: "Kami telah berbuat dosa terhadap Engkau, sebab kami telah meninggalkan Allah kami lalu beribadah kepada para Baal." 
(11)Tetapi firman TUHAN kepada orang Israel: "Bukankah Aku yang telah menyelamatkan kamu dari tangan orang Mesir, orang Amori, bani Amon, orang Filistin, 
(12)orang Sidon, suku Amalek dan suku Maon yang menindas kamu, ketika kamu berseru kepada-Ku? 
(13)Tetapi kamu telah meninggalkan Aku dan beribadah kepada allah lain; sebab itu Aku tidak akan menyelamatkan kamu lagi. 
(14)Pergi sajalah berseru kepada para allah yang telah kamu pilih itu; biar merekalah yang menyelamatkan kamu, pada waktu kamu terdesak." 
(15)Kata orang Israel kepada TUHAN: "Kami telah berbuat dosa. Lakukanlah kepada kami segala yang baik di mata-Mu. Hanya tolonglah kiranya kami sekarang ini!" 
(16)Dan mereka menjauhkan para allah asing dari tengah-tengah mereka, lalu mereka beribadah kepada TUHAN. Maka TUHAN tidak dapat lagi menahan hati-Nya melihat kesukaran mereka. 
(17)Kemudian bani Amon dikerahkan dan berkemah di Gilead, sedang orang Israel berkumpul dan berkemah di Mizpa. 

Pengakuan dosa harus jelas. Bangsa Israel membuang semua berhala-berhala.
Ketika seseorang mengaku dosa dan bertobat, maka Tuhan akan menolong dan membuka jalan.

1 Yoh 1:8-9
(8)Jika kita berkata, bahwa kita tidak berdosa, maka kita menipu diri kita sendiri dan kebenaran tidak ada di dalam kita. 
(9)Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan. 

Orang yang mengaku dosa akan diampuni dan disucikan dari segala kejahatan.

Apakah yang kita alami sekarang karena kita telah meninggalkan Tuhan ? (Hak 10:13)

Adakalanya Tuhan jengkel melihat perbuatan kita, tapi Ia berbalik setelah bangsa Israel benar-benar bertobat.

Jangan sampai membuat hati Tuhan jengkel