Translate

14 Nov 2019

Ibadah Raya. 10 November 2019. Yefta.


Ibadah Raya. 10 November 2019.
Yefta.

Hak 11:1-3
(1)Adapun Yefta, orang Gilead itu, adalah seorang pahlawan yang gagah perkasa, tetapi ia anak seorang perempuan sundal; ayah Yefta ialah Gilead. 
(2)Juga isteri Gilead melahirkan anak-anak lelaki baginya. Setelah besar anak-anak isterinya ini, maka mereka mengusir Yefta, katanya kepadanya: "Engkau tidak mendapat milik pusaka dalam keluarga kami, sebab engkau anak dari perempuan lain." 
(3)Maka larilah Yefta dari saudara-saudaranya itu dan diam di tanah Tob; di sana berkumpullah kepadanya petualang-petualang yang pergi merampok bersama-sama dengan dia. 

Yefta dibuang oleh keluarganya, namun Tuhan memilih untuk berperang melawan bani Amon. Banyak kali Tuhan memilih orang yang berlatar belakang tidak baik. 

Tuhan mau menerima siapapun dengan latar belakang apapun. 
Tuhan tidak membuang siapapun yang datang kepadaNya.
Yoh 6:37
(37)Semua yang diberikan Bapa kepada-Ku akan datang kepada-Ku, dan barangsiapa datang kepada-Ku, ia tidak akan Kubuang. 

Yefta ditolak oleh keluarganya, namun dipakai Tuhan.

Orang buta ditolak karena percaya Yesus. Namun ketika diusir, dia datang pada Yesus.
Yoh 9:34-38
(34)Jawab mereka: "Engkau ini lahir sama sekali dalam dosa dan engkau hendak mengajar kami?" Lalu mereka mengusir dia ke luar. 
(35)Yesus mendengar bahwa ia telah diusir ke luar oleh mereka. Kemudian Ia bertemu dengan dia dan berkata: "Percayakah engkau kepada Anak Manusia?" 
(36)Jawabnya: "Siapakah Dia, Tuhan? Supaya aku percaya kepada-Nya." 
(37)Kata Yesus kepadanya: "Engkau bukan saja melihat Dia; tetapi Dia yang sedang berkata-kata dengan engkau, Dialah itu!" 
(38)Katanya: "Aku percaya, Tuhan!" Lalu ia sujud menyembah-Nya. 

Dia disembuhkan tanpa mengetahui siapa yang menyembuhkan.
Yoh 9:8-12
(8)Tetapi tetangga-tetangganya dan mereka, yang dahulu mengenalnya sebagai pengemis, berkata: "Bukankah dia ini, yang selalu mengemis?" 
(9)Ada yang berkata: "Benar, dialah ini." Ada pula yang berkata: "Bukan, tetapi ia serupa dengan dia." Orang itu sendiri berkata: "Benar, akulah itu." 
(10)Kata mereka kepadanya: "Bagaimana matamu menjadi melek?" 
(11)Jawabnya: "Orang yang disebut Yesus itu mengaduk tanah, mengoleskannya pada mataku dan berkata kepadaku: Pergilah ke Siloam dan basuhlah dirimu. Lalu aku pergi dan setelah aku membasuh diriku, aku dapat melihat." 
(12)Lalu mereka berkata kepadanya: "Di manakah Dia?" Jawabnya: "Aku tidak tahu." 

Yefta ditolak karena anak perempuan sundal. Dari kehidupan yang dibuang, ia diangkat menjadi pemimpin.

Hak 11:4-11
(4)Beberapa waktu kemudian bani Amon berperang melawan orang Israel. 
(5)Dan ketika bani Amon itu berperang melawan orang Israel, pergilah para tua-tua Gilead menjemput Yefta dari tanah Tob. 
(6)Kata mereka kepada Yefta: "Mari, jadilah panglima kami dan biarlah kita berperang melawan bani Amon." 
(7)Tetapi kata Yefta kepada para tua-tua Gilead itu: "Bukankah kamu sendiri membenci aku dan mengusir aku dari keluargaku? Mengapa kamu datang sekarang kepadaku, pada waktu kamu terdesak?" 
(8)Kemudian berkatalah para tua-tua Gilead kepada Yefta: "Memang, kami datang kembali sekarang kepadamu, ikutilah kami dan berperanglah melawan bani Amon, maka engkau akan menjadi kepala atas kami, atas seluruh penduduk Gilead." 
(9)Kata Yefta kepada para tua-tua Gilead: "Jadi, jika kamu membawa aku kembali untuk berperang melawan bani Amon, dan TUHAN menyerahkan mereka kepadaku, maka akulah yang akan menjadi kepala atas kamu?" 
(10)Lalu kata para tua-tua Gilead kepada Yefta: "Demi TUHAN yang mendengarkannya sebagai saksi antara kita: Kami akan berbuat seperti katamu itu." 
(11)Maka Yefta ikut dengan para tua-tua Gilead, lalu bangsa itu mengangkat dia menjadi kepala dan panglima mereka. Tetapi Yefta membawa seluruh perkaranya itu ke hadapan TUHAN, di Mizpa.

Kalau Tuhan bekerja kejadiannya luar biasa, kadang seperti mimpi. Yefta diangkat menjadi kepala panglima (ay 6&8).

Mzm 126:1-6
(1)Nyanyian ziarah.
Ketika TUHAN memulihkan keadaan Sion,
keadaan kita seperti orang-orang yang bermimpi.
(2)Pada waktu itu mulut kita penuh dengan tertawa,
dan lidah kita dengan sorak-sorai.
Pada waktu itu berkatalah orang di antara bangsa-bangsa:
"TUHAN telah melakukan perkara besar kepada orang-orang ini!"
(3)TUHAN telah melakukan perkara besar kepada kita,
maka kita bersukacita.
(4)Pulihkanlah keadaan kami, ya TUHAN,
seperti memulihkan batang air kering di Tanah Negeb!
(5)Orang-orang yang menabur dengan mencucurkan air mata,
akan menuai dengan bersorak-sorai.
(6)Orang yang berjalan maju dengan menangis
sambil menabur benih,
pasti pulang dengan sorak-sorai
sambil membawa berkas-berkasnya.

Yefta membawa persoalannya kepada Tuhan, sehingga mengalami kemenangan.
Hak 11:32
(32)Kemudian Yefta berjalan terus untuk berperang melawan bani Amon, dan TUHAN menyerahkan mereka ke dalam tangannya. 

Yefta adalah pahlawan iman.
Ibr 11:32,33
(32)Dan apakah lagi yang harus aku sebut? Sebab aku akan kekurangan waktu, apabila aku hendak menceriterakan tentang Gideon, Barak, Simson, Yefta, Daud dan Samuel dan para nabi, 
(33)yang karena iman telah menaklukkan kerajaan-kerajaan, mengamalkan kebenaran, memperoleh apa yang dijanjikan, menutup mulut singa-singa, 

Yefta tahu kapan menggunakan imannya secara tepat dan benar.

Hak 11:11
Yefta membawa perkaranya di Mizpa
(11)Maka Yefta ikut dengan para tua-tua Gilead, lalu bangsa itu mengangkat dia menjadi kepala dan panglima mereka. Tetapi Yefta membawa seluruh perkaranya itu ke hadapan TUHAN, di Mizpa.

Mizpa artinya menara penjaga.
Kehidupan doa kita bagaikan menara penjagaan.
Arti menara penjaga ini adalah menara doa, berdoa dan berjaga.

Berjaga dan berdoa supaya tidak jatuh dalam pencobaan.
Mat 26:41
(41)Berjaga-jagalah dan berdoalah, supaya kamu jangan jatuh ke dalam pencobaan: roh memang penurut, tetapi daging lemah."

Karena tidak berjaga-jaga, semua murid meninggalkan Yesus.
Mat 26:56
Akan tetapi semua ini terjadi supaya genap yang ada tertulis dalam kitab nabi-nabi." Lalu semua murid itu meninggalkan Dia dan melarikan diri.

Yefta disebut pahwalan iman, dari tadinya kehidupan yang ditolak, sekarang dibutuhkan untuk melawan bani Amon.

Kita lebih dari pemenang.
Rm 8:37
Tetapi dalam semuanya itu kita lebih dari pada orang-orang yang menang, oleh Dia yang telah mengasihi kita.